Monday, January 02, 2012

Akhirnya ku menemukanmu

Menulis di saat malam di tempat tidur sambil mendengarkan musik slow memang gampang menghanyutkan. Suasana sunyi membuat rasa terbang bebas melayang, mensyukuri apa yang telah diterima sampai saat ini. Termasuk saat menengok ke seseorang yang terbaring nyenyak di sebelah...

Wajahnya yang tenang, sungguh menghadirkan memori sepanjang 21 tahun perjalanan yang kita tempuh bersama. Dia bukanlah wanita yang sempurna. Dia memiliki kelemahan dan kekurangan...tapi dia adalah yang terbaik yang diberikan Tuhan kepadaku.

Kelemahan dan kekurangannya justru menjadi pengingat bahwa diriku juga jauh dari sempurna. Mengingatkan kewajibanku untuk selalu belajar dan memperbaiki diri...
Dan kelemahan dan kekurangan itu dengan mudah tertutup oleh apa yang telah dia lakukan terhadapku, terhadap anak-anak kami...
Kesetiaan, perhatian, dan kasih sayangnya, itu juga yang membuatnya menjadi yang terbaik buat kami..

Seandainya lagu "Akhirnya Ku Menemukanmu" milik Naff sudah ada sejak dua puluh satu tahun lalu, maka akan kunyanyikan bait-baitnya ke hadapannya..

Jika nanti kusanding dirimu, miliki aku dengan segala kelemahanku
Dan bila nanti engkau di sampingku, jangan pernah letih tuk mencintaiku
Akhirnya..ku menemukanmu..

0 Comments:

Post a Comment

<< Home